15 Kandidat OSN Ditatar Dua Hari

Karantina 15 terbaik OSN tingkat kota Malang dilangsungkan tertutup (Tika)
Karantina 15 terbaik OSN tingkat kota Malang dilangsungkan tertutup (Tika)

MALANGVOICE – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Malang sejak Selasa (21/3) hingga Rabu (22/3) menggelar penataran dan pemapatan materi untuk para siswa terbaik dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Kota Malang.

Setidaknya, 15 siswa dari berbagai sekolah yang terjaring terbaik OSN mengikuti kelas khusus yang dibimbing langsung para dosen UM.

Kasi Peserta Didik dan Kurikulum, Dodik Teguh Pribadi menjelaskan, para siswa terbaik OSN mata pelajaran IPA, IPS dan Matematika ini digodok kembali untuk mendapatkan juara sejati.

“15 orang itu terbaik di mata pelajarannya masing-masing dan sudah ikut seleksi. Namun kami ingin mencari juara sejati yang akan dikirimkan ke OSN tingkat provinsi,” tegas dia saat ditemui MVoice di kantor Disdik, Rabu (22/3).

Teknisnya, lanjut dia, para siswa mengikuti penggodokan materi selama dua sehari. Selanjutnya, para pemateri memeringkatkan peserta OSN mulai terbaik I, II, III dan Harapan I serta II.

“Hasilnya akan kami kirimkan hari ini ke provinsi, juara I, II, dan III yang akan menjadi wakil Kota Malang,” tegas dia.